Rabu, 20 November 2013

LOMBA BELADIRI POLRI ANTAR POLSEK JJRN POLRES HSU


Dalam  rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November 2013 dan persiapan pengamanan Pemilu tahun 2014 sesuai dengan Visi Polda Kalsel “Terwujudnya pelayanan yang prima, penegakan hukum dan mewujudkan keamanan dalam negeri yang mantap serta terjalinnya sinergi polisional yang proaktif di wilayah hukum Polda Kalsel” serta sesuai dengan perintah Kapolda Kalsel maka Polres Hulu Sungai Utara melaksanaan kejuaraan Bela Diri Polri antar Polsek sejajaran Polres Hulu Sungai Utara .

Pelaksanaan kejuaraan Beladiri Polri antar Polsek sejajaran Polres Hulu Sungai Utara dilaksanakan pada Hari Rabu tanggal 20 November 2013 pk. 09:00 s/d 10:30 Wita dan bertempat di Lapangan Mapolres Hulu Sungai Utara.

Susunan acara pada  pelaksanaan kejuaraan Beladiri Polri antar Polsek sejajaran Polres Hulu Sungai Utara sbb :
a. Pembukaan;
b. Laporan Ketua Panitia (Kabag Sumda Polres HSU);
c. Sambutan Kapolres Hulu Sungai Utara dan pernyataan secara resmi pembukaan;
d. Pengundian nomor urut kejuaraan oleh para Kapolsek;
e. Do’a;
f.  Pelaksanaan kejuaraan;
g. Pengumuman juara dan nilai peserta;
h. Penutupan.

Juara pada  kejuaraan Beladiri Polri antar Polsek sejajaran Polres Hulu Sungai Utara adalah Polsek Amuntai Selatan (Juara 1), Polsek Alabio (Juara 2), Polsek Danau Panggang (Juara 3) dan Polsek babairik (Juara 4) dengan nilai sbb :

a.     Polsek Amuntai Selatan : Nilai 88 
b.     Polsek Alabio : Nilai 84
c.     Polsek Danau Panggang : Nilai 83
d.     Posek Babirik : Nilai 79
e.     Polsek Amuntai Kota : Nilai 71
f.      Polsek Amuntai Utara : Nilai 63
g.     Polsek Banjang : Nilai 58





Tidak ada komentar:

Posting Komentar